Sudah pernah dengar Gerakan Indonesia Mengajar dan siapa inisiatornya? Saya kasih info singkat ya tentang Inisiatornya. Tentu kita sudah kenal kan dengan Anies Rasyid Baswedan, Ph.D beliaulah tokoh di balik gerakan ini. Terinspirasi dari janji kemerdekaan mencerdaskan kehidupan bangsa, Pak Anies tergerak untuk membantu anak-anak muda lewat memberikan bekal pendidikan. Pria kelahiran Kuningan, Jawa Barat pada tanggal 7 Mei 1969 ini memiliki segudang pengalaman di bidang pendidikan. Beliau di nobatkan sebagai rektor termuda pada tahun 2007 di Universitas Paramadina pada usia 38 tahun. Hebat kan....
Dalam gerakan Indonesia Mengajar, beliau dan rekan-rekan mengajak siapa saja untuk bergabung untuk menjadi relawan untuk mengajar atau berdonasi untuk gerakan ini. Jadi kalau ada yang berminat silahkan bergabung disini untuk mencapai cita-cita mulia untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.Mau tahu lebih banyak tentang Anies Rasyid Baswedan? Disini